Pemkot Anyang Korsel Tertarik dengan Pulau Bunaken

SULUT DAILY|| Manado- Wakil Walikota Manado Harley Mangindaan menerima kunjungan tamu dari Kota Anyang di ruang kerja Wawali. Kota Anyang merupakan kota di Provinsi Gyeonggi, Korea Selatan. Dalam kunjungannya Mr. Jonathan Park menyatakan niatnya untuk bekerjasama antara pemerintah Kota Anyang dan pemerintah kota Manado dibawah kepemimpinan Walikota  Manado  Dr. Ir. G. S. Vicky Lumentut  dan  Wakil Walikota Manado DR (C) Harley Alfredo Benfica Mangindaan   dalam bidang pendidikan, kebudayaan dan pariwisata serta menjadikan Kota Manado sebagai sister city Kota Anyang.

Seperti diketahui  hubungan Korea dan Indonesia pada tahun ini telah memasuki usia ke-40 tahun. Dan melalui Mr.Park pemerintah kota Anyang tertarik untuk bekerjasama dengan pemerintah kota Manado. Salah satu yang menarik perhatian pemerintah kota Anyang adalah Pulau Bunaken dan taman lautnya.(WiN

Pemkot Anyang Korsel Tertarik dengan Pulau Bunaken

TAGS
Share This