Walikota Caroll Melayat di Rumduk Meninggalnya Senior PDI Perjuangan

Walikota Caroll Melayat di Rumduk Meninggalnya Senior PDI Perjuangan

SULUTDAILY|| Tomohon – Walikota Tomohon Caroll Joram Azarias Senduk SH melayat ke rumah duka atas meninggalnya Almarhum Eddy Lumanauw dalam Keluarga Lumanauw – Palit yang tutup usia 73 tahun 11 bulan 17 hari, (18/7/2024) di Kelurahan Talete Satu Tomohon Tengah.

Walikota Caroll menyatakan atas nama pribadi, keluarga dan jajaran Pemerintah Kota Tomohon ikut berduka cita sedalam-dalamnya atas meninggalnya almarhum.

“Pemerintah Kota Tomohon menyampaikan banyak terima kasih atas dedikasi dan prestasi yang telah diberikan, apalagi selama ini almarhum telah memiliki kiprah kemasyarakatan melalui partai politik, khususnya PDI Perjuangan. Secara pribadi tentunya berharap buat keluarga yang ditinggalkan terus berpengharapan teguh terhadap Tuhan Yesus dan semoga amal baik yang ditinggalkan dapat terus diingat dan dikenang,” ungkap Caroll. (davyt)

CATEGORIES
Share This