RK-FT Imbau Warga Mitra Jaga Keamanan dan Persatuan

SULUTDAILY|| Ratahan – Suasana aman dan damai menjadi pesan utama Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) Ronald Kandoli saat mengingatkan seluruh masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang berpotensi memicu tindakan anarkis.
Pesan tegas ini disampaikannya bersama Wakil Bupati Fredy Tuda sebagai bentuk komitmen pemerintah daerah menjaga stabilitas keamanan. “Pemerintah tidak akan membiarkan daerah ini diombang-ambingkan oleh provokasi. Kita harus bersatu, menjaga persatuan, dan menolak segala bentuk kekerasan,” ujar Kandoli dengan nada serius, Minggu (31/8/2025).
Menurutnya, pembangunan daerah tidak akan pernah mencapai hasil maksimal jika masyarakat tidak hidup dalam suasana aman. “Tanpa keamanan dan kedamaian, roda pembangunan akan tersendat. Semua pihak harus sadar akan hal ini,” tambahnya.
Bupati Kandoli juga menegaskan bahwa penyampaian aspirasi di ruang publik adalah hak setiap warga negara yang dijamin undang-undang. Namun, ia mengingatkan agar hal itu dilakukan dengan cara yang bermartabat. “Sampaikan dengan cara elegan, damai, dan jangan mencederai hak tersebut dengan aksi anarkis,” tegasnya.
Kandoli menambahkan, Kabupaten Mitra harus menjadi contoh daerah yang menjunjung tinggi persatuan di tengah dinamika yang terjadi akhir-akhir ini di Indonesia. “Ini rumah kita. Jangan biarkan ada yang merusaknya. Kita bangun Mitra dengan rasa saling percaya, saling menghargai, dan menjunjung tinggi semangat persaudaraan,” tutupnya.
Wakil Bupati Fredy Tuda turut memperkuat pesan tersebut dengan mengajak seluruh elemen masyarakat, mulai dari tokoh adat, tokoh agama, pemuda hingga organisasi kemasyarakatan, untuk ikut mengawal keamanan daerah. “Tanggung jawab menjaga kedamaian bukan hanya milik pemerintah atau aparat, tapi kita semua,” ujarnya. (***)