Pengurus K3 Jayapura Dilantik
SULUTDAILY|| Papua- Ketua K3 Jayapura Drs Johan Kawatu M.Si, melantik pengurus periode 2016 – 2020 di Gedung YPK Argapura, Papua. Untuk kepengurusan kali ini Ketua umum Drs. Johan Kawatu M.Si dibantu oleh Waketum Pdt.DR.Christian Warouw M.Min, Sekum Pdt. Hence Mandolang S.Th dan Hendrik Watung sebagai wasekum sementara bendahara dipercayakan kepada Erwin Tama SE dibantu Patsy Tambayong SE, M.Si sebagai wakil.
Meike Sondakh SH salah satu pengurus yang dilantik sebagai Korwil bidang pemukiman, profesi dan marga menyampaikan terima kasih atas kepercayaan pengurus. “Kami akan berupaya untuk kemajuan K3,”ujar wewene asal tatapaan Amurang ini.
Kawatu berharap pengurus yang telah dilantik untuk segera bekerja melaksanakan berbagai program diantaranya pembangunan gedung Walewangko, Mobilisasi SDM dan menyelaraskan program K3 dengan program pemkot Jayapura. “Kita ada di Jayapura makanya kita wajib ikut serta dan menunjang program pemkot Jayapura,”ujar Johan kawatu pria asal Pinamorongan Tareran yang dalam kesehariannya sebagai dosen di Universitas Cenderawasih, Jayapura.
Disinggung mengenai struktur yang terkesan gemuk, ketum mengatakan, dengan semakin banyak pengurus yang dilantik maka akan semakin ringan dalam melaksanakan sebuah pekerjaan. “Kita punya budaya mapalus atau gotong royong jadi budaya ini kita gunakan agar semua potensi dapat dimaksimalkandan warga kawanua akan merasa ikut terlibat untuk memajukan K3,”tambah Johan yang didampingi Humas K3 Sonny Ropa.
Sementara itu tantangan kedepan bagi K3 tidaklah mudah dan hal ini diakui Ketua Dewan pembina Drs. Elia Loupatty Turangan MM. Dikatakannya pengurus yang dilantik diperhadapkan dengan pembangunan gedung Walewangko dengan target 2017 harus selesai. “Tantangan lainnya adalah tahun 2017 adalah moment Pemilihan walikota dan tahapan pemilihan Gubernur, bagaimana K3 dapat menempatkan posisi sebagai pemersatu menghadapi warga kawanua yang memiliki pilihan yang berbeda beda,”Ujar Elia pria yang besar di Makeret yang juga adalah Asisten 2 Pemprov Papua ini.
Hadir pada kesempatan ini Asisten 1 pemkot Jayapura Drs. Henokh Wambukombo, para tokoh kawanua yang juga dipercaya sebagai dewan pembina diantaranya Oscar Toloh SE, Prof. Ony Mentang M.Hum, Kol. James Vandersloot SH, MH, M.Kn, Albert Bolang SH, MH, Jefry Kaunang SE, Rudi Putong dan para tokoh kawanua lainnya.
Acara berlangsung meriah dengan hiburan nyanyi lagu lagu minahasa orang manado pang bagaya lewat aksi foto foto bersama. ”Ba selfie deng dolfie dulu do’e torang,”ujar Jacklin Karamoy dan Deri Kolondam dari Rukun Touliang Oki, Tondano. (Hence)