OJK Edukasi 30 Jurnalis Ekonomi Sulutgomalut Terkait Inovasi Keuangan Digital

OJK Edukasi 30 Jurnalis Ekonomi Sulutgomalut Terkait Inovasi Keuangan Digital

SULUTDAILY|| Manado- Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulawesi Utara, Gorontalo dan Maluku Utara, Jumat- Sabtu (14-15/02/2020) menggelar Media gathering bertajuk Akselerasi Akses Keuangan melalui Inovasi Keuangan Digital , di NDC Resort.

Kepala OJK Sulutgomalut Slamet Wibowo mengatakan peran inovasi industri digital dan teknologi untuk mencapai inklusi keuangan perlu disosialisasikan kepada masyarakat.

” Jurnalis juga harus mendapatkan pengetahuan seperti apa akselerasi akses keuangan melalui inovasi keuangan digital dalam mendorong perekonomian sebelum menyampaikan informasi ini kepada masyarakat luas,” kata Slamet

Pada kesempatan media gathering, para jurnalis diboboti oleh sejumlah narasumber yakni Kepala OJK Sulutgomalut Slamet Riyadi yang mengupas tuntas Perkembangan Kinerja Perbankan, Industri Keuangan Non Bank (IKNB) dan Pasar Modal di Sulutgomalut.

Presentasi tentang Sistem Layanan Informasi Keuangan (SLIK) dan Pengaduan Konsumen oleh Kepala Bagian Edukasi dan Perlindungan Konsumen, IKNB dan Pasar Modal OJK Sulutgomalut Ahmad Husein 

Profile PT Pasar Dana Pinjaman (Danamas) oleh Bapak Willy dan PT Permodalan Nasional Madani (Persero) atau PNM oleh Yusril Mahulete.

Acara yang dipandu Humas Moren Monigir ini terasa hidup dengan munculnya banyak pertanyaan di sesi tanya jawab. (***)

CATEGORIES
TAGS
Share This