Kaka Slank: MMP Is History, Tinggal Sejarah!

Kaka Slank: MMP Is History, Tinggal Sejarah!

SULUTDAILY|| Manado- Akhadi Wira Satriaji alias Kaka Slank sejak lama memang peduli dengan   Pulau Bangka, tempat yang dijadikan tambang oleh PT MMP. Saat berkesempatan konser di Manado, bersama Koalisi Save Bangka Island(SBI)  dan perwakilan masyarakat Pulau Bangka menggelar konferensi pers, di hotel Aston Manado, Dahlia Ball Room, Senin (03/09/2018).

Kaka Slank bersama SBI dan Warga Pulau Bangka

Kaka Slank bersama SBI dan Warga Pulau Bangka

‘’Menurut saya MMP is history, MMP itu tinggal sejarah. Kalaupun ada gosip dan mereka menyebarkan  isu, itu adalah cerita dia,’’ tegas Kaka Slank . ‘’ Masyarakat dan pemerintah Sulawesi Utara harus satukan hati untuk menuntaskan masalah di Pulau Bangka. Secara hukum PT MMP pasca putusan kasasi MA yang diikuti pencabutan IUP OP PT MMP di Pulau Bangka oleh menteri ESDM mestinya sudah final tapi kok masih adalah masalah ya?,’’ kata Kaka menjawab berbagai pertanyaan wartawan.

Terkait masalah Bangka, Kaka Slank juga mengaku pernah membicarakannya kepada Presiden Jokowi. ‘’ Yang pasti kita harus terus berjuang untuk pulau pulau kecil. Masalah ini pernah saya bicarakan dengan Pak Jokowi,’’kata Kaka yang peduli pada pulau kecil. Bagi Kaka, Pulau Bangka adalah contoh kasus, jika gagal maka semua pulau kecil akan bernasib sama.

Sementara itu aktivitivis SBI, Jull Takaliuang mengatakan putusan kasasi MA yang diikuti pencabutan IUP OP PT MMP di Pulau Bangka oleh menteri ESDM searah dengan bangkitnya pariwisata Sulut. Akan tetapi, kata Jull, belum terlihat sikap tegas pemerintah. ” Masalah ini perlu di up lagi, kami  merasa perlu mendorong dan mengingatkan pemerintah baik pusat maupun daerah (Sulut) bahwa permasalahan hukum perizinan tambang PT MMP telah tuntas dan Menteri ESDM telah mencabut izinnya,” kata Jull.

‘’Sekarang  persoalannya adalah pulau Bangka terlanjur dirusak oleh PT MMP oleh karena itu pemulihan pulau Bangka segera dilakukan,’’kata Jull. (Jr)

TAGS
Share This