Desa Tombolikat Laksanakan Rembug Stunting dan Musyawarah RKPDes Tahun 2022

Desa Tombolikat Laksanakan Rembug Stunting dan Musyawarah RKPDes Tahun 2022

SULUTDAILY || BOLTIM – Pemerintah Desa (Pemdes) Tombolikat Kecamatan Tutuyan, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), gelar musyawarah penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) tahun 2022, dan Rembug Stunting.

Seperti yang diterangkan oleh Tenaga Ahli Pemberdayaan Masyarakat (TAPM Kementrian) Ruly Halaa, bahwa Rembug Stunting,”merupakan rangkaian dalam pelaksanaan konvergensi pencegahan stunting tahun 2021,” dikatakannya saat lakukan pemaparan terkait pokok materi dalam pelaksanaan agenda Rembug Stunting, pada Selasa (05/10/2021).

Suasana Saat Berlangsungnya Kegiatan Rembug Stunting dan Musyawarah Penyusunan RKPDes Tahun 2022 Desa Tombolikat Kecamatan Tutuyan.

Ada pun, yang menjadi pokok topik, dan materi dalam pelaksanaan Rembug Stunting tersebut ada 4 point, yaitu ;

  • Penyampaian hasil pendataan RT 1.000 HPK oleh KPM sesuai peta Sosial Dasar.
  • Pembahasan Masalah dan Gagasan terkait intervensi 7 paket layanan dalam perencanaan Desa Tahun Anggaran 2022.
  • Penyusunan Prioritas Usulan Pencegahan Stunting Tahun Anggaran 2022.
  • Pembentukan Rumah Desa Sehat dan Penetapan Pengurus Harian RDS dengan Keputusan Kepala Desa.

Diketahui, agenda tersebut dilangsungkan dikantor desa setempat, turut hadir, Ibu Camat Tutuyan Rita Kamumu S.pi, Babinkamtibmas Kecamatan Tutuyan Mardypia Gumolung S.H, BPD Tombolikat, kader PPKBD, Posiyandu, KPM dan PKK. Juga Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Boltim.

Selain itu, dikatakan pula oleh Ruly Halaa, bahwa dari sepuluh Desa yang ada di Kecamatan Tutuyan, saat ini, sudah ada 8 Desa yang telah melaksanakan kegiatan Rembug Stunting serta musyawarah Penyusunan RKPDes tahun 2022.

CATEGORIES
TAGS
Share This