Wujud Peduli Tragedi Kanjuruhan Malang, Polres Minahasa Gelar Doa Bersama
Minahasa, Sulutdaily.com –Polres Minahasa dan pencinta Bola Mania Minahasa turut berbelasungkawa atas tragedi di Stadion Kanjuruhan Kota Malang sekaligus adakan Doa bersama.
Doa dipimpin langsung oleh Pdt Lidya Rambitan S.th. dan dikuti oleh Kapolres Minahasa AKBP Tommy Bambang Souissa Saiak, Wakapolres Kompol Yindar Sapangalo, Kabag Ops AKP Rufy Repi, pejabat Utama Polres Minahasa serta Kadis Dispora Drs Arody Tangkere dan sejumlah insan pers pada, Senin (3-10-22) di halaman Mapolres Minahasa.
Kegiatan Doa bersama ini merupakan wujud peduli terhadap tragedi yang terjadi di Stadion Kanjuruan Malang yang menelan korban jiwa.
Kapolres Minahasa AKBP Tommy B Souissa SIK saat diwawancarai sejumlah awak media mengatakan, turut berbela sungkawa yang sedalam-dalamnya tragedi tersebut dan berharap semoga kejadian seperti ini tidak terulang kembali.
“Atas nama Kapolres Minahasa beserta seluruh jajaran, beserta suporter pecinta bola yang ada di Minahasa mengucapkan turut berbelasungkawa atas kejadian di stadion Kanjuruhan di Malang, kiranya Tuhan menyertai kita sekalian,” kata Kapolres Souissa.
Sementara itu, di waktu yang sama, Kadis Dispora Arody Tangkere mengatasnamakan Pemerintah Kabupaten Minahasa mengucapkan terima kasih kepada Polres Minahasa, lebih khusus Kapolres yang telah menggelar kegiatan doa bersama.
“Saya mengatasnamakan pemerintah Kabupaten Minahasa, mengucapkan banyak terima kasih kepada Polres Minahasa, khususnya Kapolres AKBP Tommy B Souissa karena telah menggelar kegiatan ini, dan terima kasih telah menjaga keamanan selama ini, kami berharap peristiwa yang terjadi di Malang, tidak akan terulang kembali,” pungkas Tangkere.
(V-chent)