Wawali Sendy: Hadirnya Pondok Budaya di Pasar Beriman, Bakal Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

Wawali Sendy: Hadirnya Pondok Budaya di Pasar Beriman, Bakal Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

SULUTDAILY|| Tomohon – Wakil Walikota Tomohon Sendy GA Rumajar SE MIKom melakukan Peresmian Pondok Budaya Layanan Turis yang digagas Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Daerah Kota Tomohon, (19/4/2025) di Pasar Beriman Tomohon.

Pondok Budaya ini akan beraktifitas menampilkan penggelaran budaya untuk layanan turis setiap hari Sabtu mulai pukul 09.00 WITA sebagai salah satu upaya memperkuat sektor pariwisata berbasis budaya lokal di Kota Tomohon.

“Layanan ini hadir di Pasar Beriman yang strategis, karena merupakan salah satu destinasi wisata dan jalur utama turis lokal maupun mancanegara. Harapan kami, layanan ini mampu mengintegrasikan nilai budaya lokal dan menjawab kerinduan para turis akan pertunjukan budaya yang autentik,” ujar Sendy.

Hadir, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Daerah Kota Tomohon DR Dolvin J Karwur MKes MSi, Dirut PD Pasar Tomohon Yanes M Possumah STh, Sekretaris Dinas Dikbud Tomohon Simon P Kilis SPd, pelaku seni budaya di Kota Tomohon, serta masyarakat Kota Tomohon. (davyt)

Loading

CATEGORIES
Share This