Walikota Eman: Latihan Bela Negara Untuk Perkuat Nilai Kebangsaan

Walikota Eman: Latihan Bela Negara Untuk Perkuat Nilai Kebangsaan

SULUTDAILY|| Tomohon – Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak CA membuka gelaran Pelatihan Bela Negara Kota Tomohon Angkatan II Tahun 2019 sebagai program Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Tomohon, (1/10/2019) di Home Stay Tomohon.

Ketika membuka kegiatan, Walikota Eman mengatakan program ini merupakan penjabaran lanjutan secara nasional dalam mengembangkan semangat patriotisme serta membangun pemahaman nilai luhur pendiri bangsa, untuk diaplikasikan dalam kehidupan bermasyarakat.

“Kalau dulu berjuang dalam memperjuangkan kemerdekaan dan merintis pembangunan bangsa dengan pengorbanan darah, maka saat ini terjadi pergeseran kondisi sosial di masyarakat akibat tantangan jaman, sehingga dibutuhkan pembangunan komitmen mempertegas jatidiri dalam menjaga nilai kebangsaan. Indonesia memiliki potensi penduduk yang beranekaragam suku bangsa dan agama, sehingga momentum seperti ini perlu dilakukan untuk memperkuat generasi bangsa. Apalagi, saat ini dilakukan bertepatan dengan Peringatan Kesaktian Pancasila yang mampu menjadi pedoman kehidupan untuk dikembangkan sebagai kekuatan berbangsa dan bernegara, dengan penguatan bela negara yang diwujudkan melalui wawasan kebangsaan,” kata Eman.

Sementara Kepala Badan Kesbangpol Kota Tomohon Ronni S Lumowa SSos MSi dalam laporannya mengatakan kegiatan bela negara ini untuk memperkuat nilai dan wawasan kebangsaan bagi generasi muda untuk mewujudkan Indonesia yang aman, nyaman dan damai dalam semangat patriotisme.

Hadir, Ketua Pengadilan Negeri Tondano, Wakapolres Tomohon, Kepala Kejaksaan Negeri Tomohon, Danramil Tomohon, serta instruktur dari TNI. (davyt)

CATEGORIES
Share This