Walikota Caroll: Kerjasama UPH Dorong Pendidikan Masa Depan Generasi
SULUTDAILY|| Tomohon – Walikota Tomohon Caroll Joram Azarias Senduk SH Tomohon menjadi narasumber pada Sosialisasi Program Kerjasama Bantuan Pendidikan Penuh Teachers Collage Pemerintah Kota Tomohon bersama Univesitas Pelita Harapan, (7/6/2022) di MPP Wale Kabasaran Kantor Walikota Tomohon.
Disampaikan Walikota Caroll, sebagai narasumber program ini menjadi salah satu pintu untuk masa depan bagi generasi muda Kota Tomohon untuk berbagai pencapaian, hingga peran pemerintah dalam membentuk karakter-karakter baru demi pembaharuan Kota Tomohon sebagai Kota Pendidikan dan SDM yang unggul.
“Program ini adalah bantuan dari pemerintah yang harus dilaksanakan, disampaikan, dan disalurkan untuk masyarakat langsung. Peran para Camat dan Lurah se-Kota Tomohon harus tetap cekatan dalam tugas lapangan langsung berkaitan dengan program ini,” ujar Caroll.
Kegiatan ini dihadiri, Wakil Ketua DPRD Kota Tomohon Drs Johny Runtuwene DEA, Sekertaris Daerah Kota Tomohon Edwin Roring SE ME, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Daerah DR Dolvin J Karwur MSi MKes, para Camat dan Lurah se- Kota Tomohon. (davyt)