Ultah Bhayangkara 72, Polres Tomohon Gelar Bedah Rumah

Ultah Bhayangkara 72, Polres Tomohon Gelar Bedah Rumah

SULUTDAILY|| Tomohon @ Kepolisian Resor Tomohon melaksanakan Bedah Rumah dalam rangka Ulang Tahun Bhayangkara ke 72 tahun 2018 pada warga Kelurahan Pinaras Kecamatan Tomohon Selatan Kota Tomohon, (2/7/2018).

Dalam acara bedah rumah tersebut, diawali ibadah oleh Pendeta Pelayanan GMIM Elim Pinaras Pdt Nova Tiwow – Kapoh STh, dihadiri langsung Kapolres Tomohon AKBP IK Agus Kusmayadi SIK, WakaPolres Tomohon Kompol Joyce MI Wowor, serta pejabat dan Perwira Polres Tomohon, Lurah Oinaras Selfy F Datu, serta rokoh masyarakat.

Program bedah rumah ini diterima keluarga yang kurang mampu yakni Keluarga Belsazar Pelae Ering berumur 76 tahun yang hidup seorang diri, yang istrinya sudah sekira 15 tahun meninggal, kemudian kedua anaknya tinggal di luar Kelurahan Pinaras.

Kapolres Kusmayadi dalam sambutan peletakan batu pertama, mengatakan bahwa dalam memperingati Hari Bhayangkara, kami teringat akan masyarakat yang tidak mampu untuk berbagi kasih, berbentuk bedah rumah yang tidak layak untuk dihuni di Kota Tomohon dan Kecamatan Sonder.

“Renovasi bedah rumah setelah dilakukan servey dengan sumber pembiayaan secara keseluruhan hasil berbagi kasih sekira 400 orang personil Polres Tomohon,” jelas Kusmayadi.

Sementara, Lurah Pinaras mengungkapkan terima kasih kepada pihak Polres Tomohon yang sudah memperhatikan kehidupan saoah satu warga. “Semoga kecintaan Kepolisian Resor Tomohon akan terus berlanjut dan menjadi berkat di Kota Tomohon,” ungkap Datu. (davyt)

TAGS
Share This