Senang dengan Kehadiran Ritel, Warga Apresiasi Pemkab Mitra

SULUTDAILY||
Ratahan – Warga masyarakat di Kabupaten Minahasa Tenggara, mengapresiasi hadirnya ritel di daerah ini. Menurut mereka, masuknya sejumlah ritel sangat membantu dalam hal mendapatkan berbagai kebutuhan sehari-hari.
Seperti diungkapkan Osin Waas, warga Kelurahan Wawali, Kecamatan Ratahan, dirinya mengaku sangat terbantu dengan hadirnya ritel di Minahasa Tenggara. Apalagi ditengah situasi pandemi covid-19 saat ini.
“Ya sangat terbantu sekali. Sebab kebutuhan mendesak seperti keperluan bayi, bisa didapatkan dengan mudah,” kata perempuan berparas cantik yang berprofesi sebagai dokter gigi saat diwawancarai wartawan, Selasa (19/5/2020).
Berbeda dengan belum hadirnya ritel. Ia mengaku harus membeli kebutuhan bayi di luar Minahasa Tenggara. Disatu sisi, kata dia, warga tidak lagi bebas keluar daerah karena covid-19.
“Apalagi jarak pembelanjaan dengan tempat tinggal saya tak jauh, makanya saya senang dengan hadirnya pusat perbelanjaan seperti ini di Kota Ratahan,” ungkapanya.
Tak hanya warga Ratahan yang merasakan dampak positif hadirnya perbelanjaan tersebut. Di tempat yang sama, Abjul warga Belang juga mengatakan hal yang sama.
“Pasti sangat terbantu. Tak perlu keluar Minahasa Tenggara untuk membeli keperluan yang mendesak,” ucap Abjul saat berbelanja dengan keluarga.
Keduanya pun mengapresiasi langkah Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara, dalam hal ini Bipati James Sumendap SH, yang telah menghadirkan ritel untuk menjawab keinginan masyarakat.
“Apresiasi bagi pak bupati yang sudah menghadirkan ritel dan menjadi pusat perbelanjaan baru warga Mitra. Hadirnya ritel di daerah ini yang pasti kami masyarakat sangat terbantu sekali,” tutur Waas diaminkan Abjul.
(***)