SAS: Jangan Ada Kubu-kubuan Bagi Wartawan
SULUTDAILY|| Tomohon – Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan (SAS) ketika membuka Musyawarah Daerah Ikatan Wartawan Online (IWO) Kota Tomohon berharap pasca pemilihan tidak tercipta kubu-kubuan sebagai wujud seprofesi dalam kebersamaan,(31/8/2017).
Dikatakan Wawali SAS melalui Musda Ikatan Wartawan Online Kota Tomohon saat ini, diharapkan akan menghasilkan komitmen untuk meningkatkan dan memantapkan kualitas serta keberadaan organisasi Pers secara prima, sehingga dapat berperan sebagai salah satu elemen pembangunan di Kota Tomohon, serta dapat membina dan mengayomi anggotanya sehingga kehidupan organisasi dalam rangka pemantapan dan peningkatan kapasitas kelembagaan.
Kesempatan itu, Wawali SAS berpesan bahwa siapa saja yang terpilih menjadi pimpinan dalam IWO dapat terus mempersatukan antara sesama wartawan dan media yang ada. “Jangan ada kubu-kubuan. Mari kita saling menghargai, saling menghormati sesama wartawan dan hendaknya menjadi bagian dalam proses pembangunan dalam memajukan Kota Tomohon. Hal ini juga merupakan titipan pesan dari Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak”, ujar SAS.
Sebelumnya, Ketua Ikatan Wartawan Online Sulawesi Utara Vicktor Rarung menjelaskan saat ini IWO sudah berdiri di Provinsi Sulut, Kota Manado, Kota Bitung, Kabupaten Minahasa Tenggara dan saat ini hadir di Kota Tomohon.
“Tujuan dibentuknya IWO untuk pemersatu sekaligus sebagai wadah dalam mempererat para wartawan. Menyandang status penyebar informasi, hendaknya teman-teman wartawan tidak menyampaikan berita hoax atau berita bohong, sebaliknya menampilkan berita positif yang bersifat membangun dan diharapkan terus membangun sinergitas dengan Pemerintah Kota Tomohon untuk kepentingan kebutuhan informasi masyarakat,” kata Rarung.
Untuk proses musyawarah ini, pada putaran pertama dari 28 pemilih, kedua kandidat memperoleh hasil imbang yakni 14 suara buat Ardison Kalumata (Manadotoday.co.id) dan 14 suara buat Recky Pelealu (Britamanado.com). Dengan hasil imbang, dilanjutkan dengan putaran kedua dan hasilnya 15 suara untuk Ardison Kalumata, 13 suara untuk Recky Pelealu, sehingga terpilih sebagai Ketua IWO Kota Tomohon periode 2017-2022 adalah Ardison Kalumata, kemudian dilanjutkan dengan penyusunan formatur kepengurusan.
Hadir mendampingi Wakil Walikota, Asisten Kesra Dra Truusje Kaunang, Asisten Perekonomian Ronni Lumowa SSos MSi, Asisten Umum Novi Politon SE bersama Kabag Humas dan Protokol Pemkot Tomohon Christo Kalumata SSTP. (davyt)