Roadshow Pekan QRIS Nasional 2020 Edukasi Ratusan Pelajar SMAN 1 Manado
SULUTDAILY|| Manado- Bank Indonesia Perwakilan Sulawesi Utara menggelar Pekan QRIS Nasional 2020 di SMAN 1 Manado mengenalkan apa itu QR Code Indonesia Standard (QRIS) kepada ratusan siswa-siswi, Rabu (11/03/2020).
Kepala Divisi Pembayaran dan Pengelolaan Uang Rupiah BI Sulut Haratua Panggabean dalam sambutannya mengatakan Pekan QRIS Nasional 2020 merupakan rangkaian kegiatan sosialisasi QRIS secara nasional.
” QRIS merupakan standar QR Code untuk pembayaran melalui aplikasi uang elektronik server based, dompet elektronik, atau mobile banking,” kata Panggabean sambil menambahkan semua penyedia Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran (PJSP) berbasis QR (termasuk PJSP asing) wajib menggunakan QRIS.
Menurutnya, BI mensosialisasikan QRIS untuk mempercepat inklusi keuangan sekaligus mengkampanyekan Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT).
Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Manado Dra Sherly D Kalangi M.Si mengapresiasi kegiatan bersama BI Perwakilan Sulut untuk mengedukasi siswa-siswinya tentang QRIS.
” Berbangga karena SMA Negeri 1 Manado diberi kesempatan untuk menjadi bagian dari Road Show Pekan QRIS Nasional 2020 BI Sulut,” kata Kepsek Sherly.
Dalam acara tersebut Gojek melalui Tim dari Gopay menyampaikan keuntungan coustamer saat menggunakan Gopay dalam setiap transaksi.
Semakin heboh ketika ratusan siswa-siswi tersebut mendemonstrasikan tiktok QRIS. (**)