Perkuat Ketahanan Pangan, Pemerintah Desa Lobu Panen Jagung
SULUTDAILY|| Ratahan – Pemerintah Desa (Pemdes) Lobu, Kecamatan Touluaan, Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), melaksanakan panen perdana tanaman jagung dalam rangka mendukung program ketahanan pangan desa, Selasa (11/10/2022).
Bersumber dari 20 persen anggaran dana desa (DD) tahun 2022, Pemerintah Desa Lobu dibawah pimpinan Hukum Tua Hence Taogan, melaksanakan panen perdana jagung bersama jajaran pemerintah kecamatan dan desa.
“Program ketahanan pangan lewat tanaman jagung ini bagian dari upaya pemerintah desa dalam rangka memperkuat ketahanan pangan di Desa Lobu, termasuk mendukung program pemerintah pusat dan daerah,” jelas Taogan. Ia pun berharap seluruh masyarakat untuk mendukung bahkan ikut serta mensukseskan program ketahanan pangan di Desa Lobu. “Melalui pemanfaatan dana desa pada program ketahanan pangan tahun 2022 ini, diharapkan perekonomian masyarakat akan meningkat dan lebih kuat,” tukasnya. (***)