Pemdes Tombatu Tiga Selatan Gelar Musdes Pergantian dan Penetapan Penerima BLT

SULUTDAILY|| Ratahan – Pemerintah Desa Tombatu Tiga Selatan bersama pihak Badan Permusyaratan Desa (BPD) melaksanakan Musyawarah Desa (Musdes) pergantian dan penetapan penerima bantuan langsung tunai (BLT), Kamis 10 Maret 2022 bertempat di kantor desa setempat.

Dijelaskan Hukum Tua Florence Kindangen, lewat kegiatan Musdes, pihaknya bersama BPD melakukan pergantian sekaligus menetapkan sebanyak 100 keluarga pemerima manfaat (KPM) program BLT dana desa tahun 2022.

“Tidak boleh double, makanya dalam Musdes diputuskan ada 2 KPM yang harus diganti karena sudah menerima bantuan lain yaitu PBNT,” jelas Florence kepada SulutDaily.com.

Lanjut Florence, kesempatan itu juga pihaknya melakukan sosialisasi terkait syarat penerima BLT kepada 100 KPM. “Syaratnya penerima termasuk keluarganya semua sudah harus divaksin dosis kedua,” tegas Florence sembari menuturkan untuk pencairan BLT akan mulai dilakukan pekan depan.

“Pastinya yang belum melengkapi vaksinasi covid19 dosis kedua belum akan direalisasikan,” tukasya. (***)

CATEGORIES
Share This