
Usai Grand Opening 26 Mei 2023, Michi No Eki Pakewa Tomohon Resmi Beroperasi Bisnis Murni
SULUTDAILY|| Tomohon – Pemerintah Kota Tomohon melalui Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setdakot Tomohon bekerjasama dengan Pengelola Michi No Eki Pakewa Tomohon menggelar Konferensi Pers terkait Persiapan Grand Opening Michi No Eki Pakewa Tomohon, (4/5/223) di Gedung Michi No Eki Pakewa Tomohon.
Diketahui, keberadaan Michi No Eki Pakewa Tomohon sebagai kerjasama antara Indonesia -Jepang dalam upaya produksi pertanian tanaman organik, sekaligus menjadi sentra informasi Pariwisata Sulawesi Utara.
Direktur Michi No Eki Pakewa Tomohon Vonny J Pangemanan menjelaskan jika sesuai rencana akan dilakukan seremonial grand opening pada 26 Mei 2023 sekaligus menjadikan Operasional Michi No Eki Pakewa Tomohon resmi beroperasi profesional dengan program bisnis murni, hingga tujuan menciptakan kesejahteraan masyarakat bisa diwujudkan.
“Seiring keberadaan Michi No Eki Pakewa juga berperan dalam memperkenalkan potensi wisata maupun produk UMKM di Kota Tomohon. Kami berupaya akan melakukan pengelolaan secara profesional yang bertujuan memberikan manfaat bagi pergerakan perekonomian masyarakat, yang berorientasi pada hasil produksi pertanian organik,” ungkap Pangemanan.
Sementara, Manager Michi No Eki Pakewa Tomohon Ir Ervinz DH Liuw MSi menerangkan keberadaan operasional untuk memberikan informasi, terhadap berbagai dunia usaha yang bertujuan menjadi sumber informasi bagi wisatawan, serta menjalin kerjasama pelaku usaha.
“Area yang terletak di Jalan Lingkar Timur Kota Tomohon Kelurahan Talete Dua Kecamatan Tomohon Tengah ini, juga disiapkan berbagai kebutuhan pengunjung dan wisatawan dalam berbagai aktifitas untuk menghilangkan rasa lelah yang didukung hasil kuliner yang bisa dicicipi, serta beberapa ruangan meeting room buat kelompok wisatawan maupun masyarakat,” jelas Liuw.
Disampaikan pula, pihaknya bakal menjalin kerjasama dengan pelaku pariwisata, sebab lokasi ini menjadi area sumber informasi soal Kota Tomohon bersama potensinya untuk para wisatawan.
Lebih diperjelas, penggunaan istilah Pakewa berkaitan dengan ikon produk unggulan Michi No Eki Tomohon yang berasal dari buah pakoba yang banyak hasilnya di Kota Tomohon. (davyt)