Lolowang Hadiri Syukuran GMIM Imanuel Taratara

Lolowang Hadiri Syukuran GMIM Imanuel Taratara

SULUTDAILY|| Tomohon – Sekretaris Daerah Kota Tomohon Ir Harold V Lolowang MSc menghadiri ibadah syukur Ultah 168 Jemaat GMIM Imanuel Taratara Wilayah Tomohon Dua, (17/2/2019) di Kanisah Gereja GMIM Imanuel Taratara.

Dalam sambutannya, Lolowang mengungkapkan ajakan menaikan hormat dan syukur kepada Tuhan yang maha kasih sebab anugerah-Nya memperkanankan jemaat terus diberkati. “Selanjutnya saya atas nama Pemerintah dan Masyarakat Kota Tomohon serta atas nama pribadi dan keluarga dengan penuh kasih menyampaikan “Selamat Hari Ulang Tahun ke-168″ kepada seluruh Jemaat GMIM Imanuel. Semoga Tuhan Yesus Kristus akan senantiasa mengiringi perjalanan kehidupan seluruh anggota jemaat,” kata Lolowang.

Dikesempatan ini, Lolowang atas nama Pemerintah Kota Tomohon mengajak seluruh komponen Jemaat GMIM Imanuel Taratara untuk dapat ikut mewarnai progres pembangunan daerah yang sedang dijalankan, dengan terus bersinergi dan menunjang berbagai kebijakan serta program Pemerintah Kota Tomohon, baik yang sedang dan akan dilaksanakan kedepannya, serta menjaga kedamaian menghadapi pesta Demokrasi 2019. (davyt)

CATEGORIES
Share This