Kemanunggalan TNI dengan Rakyat Yang Terlihat di Desa Tamansari
SULUTDAILY//Pati – Pelaksanaan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-111 Kodim 0718/Pati TA.2021 yang berlokasi di Desa Tamansari, Kecamatan Jaken, Kabupaten Pati, sampai kini masih berjalan. Tahun ini sasaran fisik TMMD Reguler 111 adalah pengecoran jalan yang menghubungkan Desa Tamansari dengan Desa Sumber Arum.
Meskipun cuaca tidak menentu dan kadang panas terik matahari terasa menyengat, namun hal itu tidak menyurutkan kinerja anggota Satgas TMMD dan masyarakat untuk terus bekerja.
Ini dibuktikan oleh anggota Satgas TMMD Kodim 0718/Pati dan masyarakat yang saling bahu membahu bekerja sama melaksanakan pengecoran jalan di Desa Tamansari.
Sesekali terdengar candaan dan tawa sebagai obat rasa lelah, mereka terus bekerja supaya sasaran utama yaitu pengecoran jalan dapat terselesaikan dengan tepat waktu.
Pekerjaan akan cepat selesai apabila dilakukan secara gotong royong, semua tantangan bisa dihadapi dan ditaklukkan. Hal itulah yang ditunjukkan anggota Satgas TMMD dan masyarakat.
“Kami yakin dengan kondisi yang demikian pekerjaan pengecoran jalan penghubung desa dapat selesai tepat waktu dan akan cepat dirasakan manfaatnya,” ungkap Babinsa Sertu Jumroni.