Kegiatan Fisik Tahap III Desa Toundanouw Satu Tuntas 100 Persen

SULUTDAILY|| Ratahan – Pekerjaan kegiatan fisik yang bersumber dari dana desa (DD) tahap III tahun 2021 di Desa Toundanouw Satu, Kecamatan Touluaan, Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), tuntas 100 persen.

Penjabat Hukum Tua Desa Toundanouw Satu Maxi Abram Ponomban mengungkapkan, melalui anggaran dana desa tahap III, ada tiga jenis paket pembangunan fisik yang dikerjakan pihaknya.

Yang pertama, pekerjaan trotoar sepanjang 52 meter berlokasi di Jaga 1, 2 dan 3 dengan anggaran Rp 40,5 juta, kemudian pembuatan drainase 55 meter di Jaga 1 dengan nilai Rp 42,7 juta, serta penambahan trotoar sepanjang 12 meter di Jaga 1 dengan anggaran Rp 7,7 juta.


“Tiga kegiatan fisik ini pekerjaannya sudah selesai 100 persen. Dan untuk kegiatan lain diantaranya relalisasi anggaran 8 persen penanganan covid19, pada hari Jumat mendatang kita akan menyalurkan masker, vitamin, hand zanitaser dan bantuan lain kepada masyarakat Toundanouw Satu,” tukas Ponomban. (***)

CATEGORIES
Share This