
Kecermatan Sadik(46) Menentukan Hasil Kerja Pembuatan Kusen Untuk Mendukung RTLH
SULUTDAILY//Pati- Berada di Dukuh Pandahan RT 03/RW 02 Desa Tamansari Kecamatan jaken kabupaten Pati, Sadik(46) merampungkan satu persatu dari pembuatan kusen pintu dan jendela untuk program Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) pada program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 111 Kodim 0718/Pati di desanya. Selasa,(29/06/2021).
Sadik(46) adalah warga desa yang mempunyai keahlian dibidang tukang kayu, bahkan dia sudah memiliki bengkel pembuatan mebel, kusen, pintu dan jendela sendiri, yang berada tidak jauh dari rumahnya, yakni di samping kanan dari letak bangunan rumah yang dia huni.
Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 0718/Pati di Desa Tamansari terus menerus dikejar program pembangunannya, sehingga untuk mendukung kelancarannya diadakan pengecekan disetiap lini pekerjaan.
Seperti yang terlihat dilokasi bengkel kerja Sadik saat ini, anggota TNI yang bernama Triyatmojo berpangkat Sersan dua TNI sedang melaksanakan pemantauan dan pengecekan dari kesiapan kusen pintu dan jendela yang dikerjakan oleh Sadik. Dia mengatakan bahwa dirinya datang untuk memastikan jumlah kusen pintu dan jendela yang sudah siap.
“Saya datang kemari dengan tujuan memastikan kesiapan dari kusen pintu dan jendelanya, jangan sampai nanti terhambat pembangunan rumah RTLHnya, ketika yang disana siap, akan tetapi disini belum siap kan bisa terhambat jadiny, maka dari itu kita pastikan kesiapannya,”Ujar Sersan dua TNI Triyatmojo saat berada dilokasi.