
Himbau Penerapan Prokes, Satgas TMMD Bagikan Masker Kepada Masyarakat
SULUTDAILY//Pati – Saat ini angka penyebaran virus Covid-19 di kabupaten Pati semakin mengkhawatirkan, segala upaya telah dilakukan oleh berbagai pihak untuk menekan angka penularan covid-19, tak terkecuali para anggota Satgas TMMD juga terus menghimbau kepada warga untuk mematuhi protokol kesehatan.
Sementara itu, Serda Muslimin Satgas TMMD 111 mengatakan, dirinya bersama anggota Satgas lainnya membagikan masker kepada anak-anak di Dusun Kemiri, Desa Tamansari Kecamatan Jaken Kabupaten Pati serta menyampaikan edukasi kepada mereka.
“Anak – anak memang lebih sering bermain diluar rumah, mereka belum begitu memahami pentingnya memakai masker, “ tuturnya.
Anggota satgas berupaya untuk mengedukasi anak-anak agar memahami tentang penyebaran virus Covid-19 serta upaya pencegahan yang harus dilakukan sebagai upaya pencegahan penularan Covid 19, satgas TMMD Reguler ke 111 Kodim 0718/Pati, membagikan masker kepada anak anak yang sedang bermain bersama.