Erens Kereh Hadiri Peletakan Batu Pertama Gedung Bank Darah RSUD Anugerah

Erens Kereh Hadiri Peletakan Batu Pertama Gedung Bank Darah RSUD Anugerah

SULUTDAILY|| Tomohon – Wakil Ketua DPRD Kota Tomohon Erens D Kereh AMKL menghadiri peletakan batu pertama pembangunan Rawat Inap RSUD Anugerah Tomohon dan Unit Transfusi Darah / Bank Darah Rumah Sakit (BDRS), (31/7/2020) di Kompleks RSUD Anugerah Tomohon.

Disela kegiatan, Kereh mengatakan pembangunan kesehatan pada hakekatnya adalah upaya yang dilaksanakan oleh semua komponen yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang.

“Diharapkan pembangunan ruang rawat inap dan bank darah Rumah Sakit Umum Daerah Kota Tomohon dapat meningkatkan standar pelayanan, kemudahan, kenyamanan, keselamatan dan keamanan, sehingga dapat meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan masyarakat di Kota Tomohon,” kata Kereh. (davyt)

CATEGORIES
Share This