Dansatgas Awasi Pengerukan Jalan di Lokasi TMMD 105

SULUTDAILY|| Bitung- Pelaksanaan Pra Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-105, Kodim 1310/Bitung sudah bergerak melakukan kegiatan, diantaranya melaksanakan pengerukan tanah untuk pembukaan jalan dengan menggunakan alat berat di Kelurahan Duasudara Kecamatan Ranowulu Kota Bitung, (26/6/2019).

Dipimpin Dansatgas TMMD 105 Kodim 1310/Bitung Letkol Inf Kusnandar Hidayat, S.Sos. mengawasi pembukaan jalan tersebut.

“Selain pengerukan tanah, adapun pekerjaan yang sementara dikerjakan yaitu pemasangan batu pondasi untuk pembuatan kantor tiga pilar dan penimbunan halaman sekolah SD GMIM 5 Kelurahan Duasudara Kecamatan Ranowulu Kota Bitung,” tutur Dansatgas.

Kami sangat senang bisa melaksanakan tugas bedah rumah bersama masyarakat disini, walaupun lelah, tenaga terkuras, tapi suasana sangat menyenangkan, bisa berbaur dengan warga secara gotong royong bersama sehingga beban pekerjaan bisa lebih ringan dan tepat waktu, tambahnya.

Direncanakan pada Progran TMMD ke 105 nantinya akan dilakukan selama 30 hari yang akan dimulai pada tanggal 10 Juli 2019.(tmmd)

CATEGORIES
TAGS
Share This