Kesbangpol kabupaten Pati Turut Aktif Dalam Sasaran Nonfisik TMMD Kodim Pati

Kesbangpol kabupaten Pati Turut Aktif Dalam Sasaran Nonfisik TMMD Kodim Pati

SULUTDAILY//Pati-Sosialisasi Cinta Tanah Air dalam kegiatan sasaran nonfisik program TMMD regular 111 Kodim Pati hari ini dilaksanakan dib alai desa Kebonturi kecamatan Jaken kabupaten Pati. Sabtu,(19/06/2021).

MBertajuk membangun negeri penyuluhan cinta tanah air disampaikan oleh pemateri Drs. Sugiyono kepala kesatuan bangsa dan politik (kesbangpol) kabupaten Pati yang didampingi oleh kapten Czi sutono coordinator kegiatan.

Dalam materi yang disampaikan pemateri kepada 20 orang audiens warga desa Kebonturi dilaksanakan sesuai protokol kesehatan dan secara terbatas karena dalam situasi pandemic covid-19. Sugiyono mengatakan bahwa pembentukan karakter generasi muda merupakan sangat penting dilakukan karena cikal bakal para pemimpin dimasa depan.

“Anak muda merupakan cikal bakal pemimpin Indonesia dimasa depan, oleh karena itu segala upaya pembinaan dilakukan untuk menumbuh kembangkan rasa cinta kepada negara dan bangsa terus digaungkan,”ujarnya.

Ia berharap dengan kegiatan penyuluhan ini dapat menggugah para anak muda untuk bangkit serta berjuang membangun negara sesuai profesi masing-masing.

CATEGORIES
Share This