Kinerja Badan Adhoc Dievaluasi KPU Mitra
SULUTDAILY|| Ratahan – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) melakukan evaluasi kinerja badan Adhoc yang bertugas pada Pemilu 2024. Evaluasi dilaksanakan di salah satu hotel di Manado, Senin (1-3/4/2024).
Acara dibuka secara resmi oleh Plh Ketua KPU Mitra Ryan Sandag, didampingi Komisioner Lucky Mamahit, Satro Mokoagow dan Aulia Syukur.
Sandag dalam kesempatan itu mengapresiasi seluruh jaaran adhoc Pemilu yang sudah bekerja dan melaksanakan tugas dengan baik.
“Terima kasih untuk seluruh PPK dan Sekretariat PPK yang telah melaksanakan tugas dan tanggungjawab selama tahapan Pemilu dengan baik, sehingga Pemilu 2024 di Mitra berlangsung sukses,” kata Sandag.
Sementara itu, Ketua KPU Mitra Otnie Tamod via zoom menyampaikan, evaluasi kinerja ini dilakukan sebagai upaya agar tahapan proses Pilkada yang akan datang bisa lebih maksimal. “Tentunya evaluasi ini sebagai catatan apa saja yang menjadi hambatan dan kekurangan dalam proses pemilu, meski kita tahu proses pemilu 2024 di Mitra sukses serta berjalan dengan damai dan tertib,” ujar Tamod.
Adapun peserta dalam kegiatan tersebut Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan sekretariat PPK di 12 kecamatan se-Mitra. Sedangkan narasumber terdiri dari anggota KPU Sulut Awaludin Umbola, Kejaksaan Amurang dan Kapolres Mitra yang diwakili Kasat Intel. (***)