Hadiri acara adat tulude Tamuntuan sampaikan PPA membantu peran pemerintah
SULUT DAILY
Sangihe-mengapresiasi pusat pengembangan Anak (PPA) ID. 0146 malunsemahe desa angges, yang boleh melaksanakan upacara adat tulude sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah pencipta langit dan bumi yang mengatur kehidupan uman ciptaannya pada tahun baru 2023.
Bertempat di gereja GMIST malunsemahe desa angges pada sabtu 04/03/2023 acara berlangsung penuh dengan pesan moral.
Acara yang di hadiri oleh penjabat bupati kabupaten Kepulauan Sangihe dr Rinny Tamuntuan, di dampingi staf khusus bupati, Gunfanus Takalawangeng,Ajis janis dan juga beberapa pimpinan OPD, camat Tahuna barat, bersama kader PPA yang ada di wilayah kota Tahuna.
Tamuntuan dalam sambutannya menyampaikan, sebagai pimpinan daerah kabupaten Kepulauan Sangihe mengapresiasi kepada seluruh panitia bersama kader PPA. ID 0146 yang boleh melaksanakan acara tulude.
Peran PPA sangat membantu pemerintah khususnya dalam pengembangan anak-anak sehingga sebagai pemerintah akan selalu mendorong setiap kegiatan PPA ucap Tamuntuan.
Berbagai program sebagaimana yang di sampaikan oleh pengurus PPA Sangihe, ini juga butuh dukungan dari setiap orang tua dan kader yang ada, termasuk peran dari setiap pimpinan gereja, tambah Tamuntuan.
Mengapa harus gereja, karena sebagai yang di sampaikan oleh pengurus PPA, paling banyak PPA itu bermitra dengan gereja-gereja seperti saat ini gereja GMIST Malunsemahe desa angges, apalagi peran anak-anak dalam kegiatan ini, dapat mewariskan budaya leluhur dan melestarikannya. Tutup Tamuntuan. (Rein)