Pelantikan Anggota Panitia Pemungutan Suara dan Apel Kesiapan dan Ikrar Bersama

Pelantikan Anggota Panitia Pemungutan Suara dan Apel Kesiapan dan Ikrar Bersama

SULUTDAILY.COM, Kodim Pati – Pada hari Selasa tanggal 24 Januari 2023 pukul. 08.20 WIB bertempat di halaman Pakir Stadion Joyo Kusumo Pati, Kasdim 0718/Pati Mayor Cba Maulana Muttaqin menghadiri kegiatan Pelantikan Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS), Apel Kesiapan dan Ikrar Bersama Penyelenggaraan Pemilihan Umum Tahun 2024  dengan penanggung Jawab Kegiatan Sdr. Imbang Setiawan,ST.

Dalam Sambutan Ketua KPU Kabupaten Pati  IMBANG SETIAWAN,ST Yang Intinya  untuk bekerja sebagai panduan untuk bekerja dan melaksanakan Pemilihan Umum tahun 2024, Jangan lupa untuk berkomunikasi dengan semua pihak karena pemilihan umum tidak akan pernah bisa dikerjakan oleh KPU sendiri sekali lagi komunikasi dengan baik dengan semua jajaran pihak dan kita Yakin bersama ketika kita bersama Pemilihan Umum tahun 2024 di Kabupaten Pati bisa berjalan dengan baik,  selamat bekerja selamat menjalankan amanah, sukseskan  Pemilihan Umum tahun 2024,” tegasnya.

PJ.Bupati Pati Henggar Budi Anggoro,ST.MT  dalam sambutannya menyampaikan  seluruh anggota PPS dapat mengemban amanah dan menjalankan tugas dengan baik sesuai dengan wilayah kerjanya di

masing-masing desa/kelurahan akan ditempatkan 3 orang anggota PPS yang secara garis besar mengemban tugas dalam penyelenggaran dan pengawasan setiap tahapan dari mulai pra hingga pasca penyelenggaraan pemilu,  amanah yang Saudara sekalian emban merupakan tugas mulia untuk mengawal kontestasi terbesar dalam retang sejarah perpolitikan negara kita agar dapat berjalan baik dengan menjunjung tinggi marwah demokrasi.” Tambahnya.

CATEGORIES
Share This