Bagi Pecinta Tanaman Hias, Silahkan Kunjungi Lokasi Flower Expo di Area FPSL 2022
Foto - Pajangan Tanaman Hias di Area Flower Expo FPSL 2022
SULUTDAILY||Bitung – Beragam tanaman hias ditata rapi di lokasi Flower Expo FPSL 2022, mulai dari jenis bonsai, aglonema, anggrek, dan berbagai bunga unik yang mempercantik area expo, salah satunya di tenant TP-PKK Kecamatan Madidir.
Di tenant ini, terdapat beragam tanaman bunga, mulai dari aglonema, anggrek, bromelia, sensivera, caladium dan berbagai jenis lainnya, yang dibudidayakan oleh anggota TP-PKK Madidir.
Menurut Imas Yuniarsih, pemilik sebagian tanaman, yang juga tergabung dalam anggota TP-PKK Madidir mengatakan, tanaman yang termahal yaitu Aglonema jenis LOD, sekitar Rp. 350.000,”
Kita punya tanaman Aglonema, Anggrek, Bromelia, Sensivera, Caladium dan berbagai jenis lainnya, dan yang paling mahal yaitu Aglonema jenis LOD (light of diamond), harganya 350 ribu,” kata Yuniarsih, Minggu (09/10/2022).
Menurutnya, yang paling banyak dicari adalah tanaman anggrek dan caladium,
“Paling banyak anggrek dan caladium yang dicari, harganya ini sekitar 200.000-an,” tambahnya.
(romo)