
Wenur Hadiri Kenal Pamit Pejabat Polres Tomohon
SULUTDAILY|| Tomohon – Ketua DPRD Kota Tomohon Ir Miky Junita Linda Wenur disela kesibukannya melakukan pembahasan Badan Anggaran DPRD Kota Tomohon terhadap Ranperda APBD Tomohon 2018, menyempatkan hadir dalam momentum kenal pamit Wakapolres Tomohon bersama sejumlah Kasat (29/9/2017) di Mapolres Tomohon.
Disela kesempatan tersebut, Wenur mengatakan rasa terima kasih pada pejabat lama di Polres Tomohon yang telah bekerja maksimal sesuai peranannya terhadap penanggulangan kamtibmas serta berbagai tugas lainnya demi memberikan jaminan keamanan bagi masyarakat.
“Dalam kapasitas mengatasnamakan rekan-rekan wakil rakyat di DPRD Kota Tomohon, termasuk juga segenap masyarakat Kota Tomohon menyampaikan terimakasih pada pejabat lama dan selamat datang menunaikan tugas bagi pejabat baru di Polres Tomohon,” ujar Wenur.
Kehadiran Ketua DPRD Kota Tomohon ini dalam momentum tersebut, ikut didampingi Sekretaris DPRD Kota Tomohon Fransiskus F Lantang SSTP. (davyt)