Wabup Hadiri Syukuran Masa Purnabakti Wakapoles Bolmut

Wabup Hadiri Syukuran Masa Purnabakti Wakapoles Bolmut

SULUTDAILY, BOROKO – Wakil Bupati kabupaten Bolaang Mongondow Utara Drs. H. Amin Lasena, MAP menghadiri acara syukuran Masa Purnabakti Wakapolres Bolmong Utara AKBP Semuel Kayangan SH, yang dipusatkan di Naulas Resort, Paku Selatan, Bolangitang Barat, Kamis (30/3/2023).

Kapolres Bolmut AKBP Areis Aminullah, SIK memberikan bingkisan sebagai tanda perpisahan kepada Wakapolres Bolmut Samuel Kayangan, SH yang didampingi istri tercinta.

Lasena mengungkapkan ucapan terimakasih banyak atas dedikasi wakapolres Samuel Kayangan,SH selama bertugas ditanah bolaang mongondow utara. ” Terimakasih banyak atas pengabdiannya di bolaang mongondow utara pak,, kami mengakui pak samuel merupakan orang baik selama bertugas dipolres bolmut sebagai mitra kerja pemerintah daerah, ” Ujar Lasena dalam sambutannya didepan para tamu dan undangan acara syukuran.

Wakil Bupati Bolmut Drs. H. Amin Lasena, MAP memberikan sambutan acara syukuran masa purnabakti wakapolres bolmut Samuel Kayangan,SH

Dalam kesempatan itu pula, Lasena mengungkapkan permohonaan maaf yang sebesar – besarnya apabila ada kata salah yang tersirat dari pemerintah daerah selama bermitra dengan wakapolres Samuel Kayangan,SH bertugas di mako polres bolmut.

” Malam ini susah untuk kita lupakan, karena bapak Semuel Kayangan, SH akan meninggalkan Bolmut. Untuk itu atas nama Pemerintah Daerah dan pribadi saya mengucapkan terimakasih dan itu kami tidak pernah lupakan,” ungkap Lasena.

Foto bersama usai acara syukuran dimulai paling kiri asisten I setda Rachmat Pontoh, Sekda dr. Jusnan C. Mokoginta, Kapolres Bolmut AKBP Areis Aminullah, SIK, Wakapolres Samuel Kayangan, SH bersama istri dan pejabat di Mako Polres Bolmut

Dalam acara syukuran masa purnabakti wakapolres Samuel Kayangan, SH dihadiri langsung oleh Kapolres Bolmut AKBP Areis Aminullah, SIK, sekertaris daerah dr. Jusnan C. Mokoginta, MARS, asisten I setda Rachmat Pontoh, berserta seluruh jajaran pejabat polres bolmut dan polsek di enam kecamatan.

Pantauan media dalam acara syukuran masa purnabakti Samuel Kayangan SH diwarnai canda tawa oleh seluruh personil polri yang bertugas di mako polres bolmut hingga polsek yang ada dikabupaten bolaang mongondow utara sebagai bentuk ungkapan tanda terimakasih atas pengabdiannya. Saling menjeburkan diri ke kolam renang dengan teriakan tolong, tak pilih kasih baik yang memiliki jabatan tinggi di polres bolmut hingga anggota. (ricky)

CATEGORIES
TAGS
Share This