TR Millenial Salut ‘Salam Waras’ Untuk Tomohon, Resmi Dilantik
SULUTDAILY|| Tomohon – Tim Relawan Millenial Salut (Selalu Lumentut) dengan semboyan Salam Waras untuk Tomohon Hebat dan Maju demi rakyat sejahtera, mendapatkan pembekalan dan penguatan, (16/10/2020) di Terung Kabasaran Kolongan Satu Kota Tomohon.
Calon Wakil Gubernur Sulut Drs Steven O Kandouw dikesemoatwn itu menyatakan pemerintah wajib menjawab ketersediaan teknologi bagi kepentingan kaum muda di era 4.0. “Hal ini untuk menjawab tantangan bagi mereka hadapi persaingan global. Saya melihat sudah ada dalam konsep CSWL yang disinergikan dengan program ODSK di Sulawesi Utara yang diproyeksikan sampai ke pelosok, termasuk Kota Tomohon. Didukung sumber daya manusia (SDM) masyarakat Tomohon yang sangat baik, diyakini momentum ini sangat baik dikembangkan dalam upaya menciptakan kesejahteraan,” kata Steven.
Usai melantik, Calon Wakil Walikota Tomohon Wenny Lumentut SE mengatakan bekerja bersama komunitas anak muda akan memberikan terobosan yang baik terhadap visi membangun Kota Tomohon yqng diperuntukkan bagi kesejahteraan rakyat. (davyt)