Tingkatkan SDM, Pemkab Minut-Unima Tandatangani MoU dan MoA

SULUTDAILY|| Minut- Universitas Manado (Unima) bersama Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara (Minut) mendatangani nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dan penandatanganan nota perjanjian atau Memorandum of Agreement (MoA) oleh Pjs Bupati Minut Clay Dondokambey dan Rektor Unima Prof Dr Deitje Katuuk MPd berlangsung di kantor bupati, Rabu (14/10/20).

Kemitraan Civitas Akademika Unima ini untuk meningkatkan kemampuan SDM yang menjadi esensi mengembangkan potensi-potensi yang ada di Kabupaten Minahasa Utara.

Pjs Bupati Clay Dondokambey mengatakan, Unima sebagai lembaga pendidikan tinggi akan banyak memberikan advis, sumbang pikiran, termasuk pendampingan kepada Pemerintah Kabupaten Minut dalam melaksanakan program kerja pada tahun-tahun kedepan.

“Terima kasih kepada Rektor Unima Prof Dr Deitje Katuuk MPd, Dekan serta seluruh jajaran civitas Unima. Pemkab Minut sangat butuh pemikiran-pemikiran, apalagi begitu banyak penyandang guru besar, kedepan akan mampu memberi sumbang saran atau kajian-kajian, termasuk pendampingan dan pengabdian kepada masyarakat di Minahasa Utara. Bahkan memberikan kontribusi kepada Pemerintah Daerah yang terus berkembang dengan segala potensi yang ada,” ujar Clay.

Sementara itu, Rektor Unima, Prof Dr Deitje Katuuk MPd mengapresiasi Pemkab Minut yang sudah bersedia menjalin kerjasama dan sudah melaksanakan penandatanganan MoU dan MoA.

“Implementasi MoU yang kita lakukan yakni dalam bidang Tridharma Perguruan Tinggi, baik dalam pendidikan, pengajaran, penilitian dan pengabdian masyarakat. Dengan SDM serta sumbangsi pemikiran akan terus bersinergi berama pemerintah dalam membangun daerah Minut, bahkan Sulut kedepan,” ujar Katuuk.

Turut hadir Staf khusus gubernur Prof Dr Philoteus Tuerah notabene mantan Rektor Unima 2008-2016, para Guru Besar, para Dekan, Direktur Pasca Sarjana, seluruh Civitas akademika Unima, jajaran Pemkab Minut Sekdakab Minut Ir Jemmy Kuhu MA, Kepala Bapelitbang, Kadis Pendidikan, Kadis Kominfo, Kadis Perhubungan, Kabag Hukum dan Pejabat admistrator serta Pejabat pengawas lainnya. (Advertorial)

CATEGORIES
TAGS
Share This