Tanamkan Disiplin di Usia Dini.
SULUTDAILY//Kudus – Sungguh sangat luar biasa,tak ada yang di ragukan lagi,di hadapkan dengan padatnya kesibukan tak membuat satgas Tentara Manunggal Membangun Desa merasa lelah ataupun capek,karena masih sempat memperdulikan nasib generasi,yang masih perlu adanya perhatian khusus bagi orang tua dan lingkungan sekitar termasuk anggota satgas TMMD Reguler ke 107 Kodim 0722/Kudus,Jum’at 13/03/2020.
Salah satu anggota satgas TMMD menyambangi anak anak SD “Peltu Sutrisno salah satunya” yang masih menyempatkan waktu untuk berbincang bincang dengan anak sekolah yang sedang berolah raga di lapangan sepak bola Desa Kedungsari Kecamatan Gebog,beliau masih menyempatkan untuk memberikan sedikit ilmunya melalui kegiatan PBB sehingga dapat menjadikan anak anak diusia dini lebih bisa meningkatkan pola hidup yang disiplin.
Dengan memberikan sedikit pengenalan PBB dapat menumbuhkan anak anak tau tentang arti dari wawasan kebangsaan.masih banyak sekali ilmu yang sebenarnya dapat menjadikan anak anak sekarang paham tentang wawasan kebangsaan,belajar menghafal pancasila,serta terlebih lagi tau arti tentang sejarah perjuangan bangsa Indonesia,”Peltu Sutrisno menuturkan”.
Kami selaku anggota satgas TMMD di sini berharap kepada adik adik semua,mari kita sama sama bisa bersinergi,agar generasi penerus,khususnya anak anak bisa belajar dengan rajin,sehingga tujuan dan cita cita adik semua dapat tercapai.
(PendimKudus)