Stand Bazar Murah Milik Kodim 1302/Minahasa Masih Ramai Pengunjung di Hari Ketiga

Stand Bazar Murah Milik Kodim 1302/Minahasa Masih Ramai Pengunjung di Hari Ketiga

SULUTDAILY|| Minahasa, – Kegiatan Bazar murah dalam rangka memperingati HUT TNI ke-78 yang digelar di Makodam XIII/Merdeka jalan 14 Februari, Kelurahan Teling Atas, Kecamatan Wanea, Kotamadya Manado, masih ramai dipadati pengunjung, tak terkecuali Stand milik Kodim 1302/Minahasa, Selasa (26/09/2023) pukul 10.00 Wita.

Bazar murah yang menawarkan berbagai macam kebutuhan pokok ini yang diwarnai bermacam Stand dari Satuan-satuan dijajaran Kodam XIII/Merdeka, diantaranya, Stand Korem 131/Stg, Stand Kodim 1309/Manado, Stand Kodim 1310/Bitung, Stan Kasdam, Paldam, dan Sidam, termasuk didalamnya Stand milik Kodim 1302/Minahasa.

Dandim Minahasa, Letkol Inf. Mutakbir, melalui Media center Kodim 1302/Minahasa mengungkapkan antusias pengunjung masih besar dihari ketiga pelaksanaan kegiatan.

“Penyelenggaraan Kegiatan Bazar murah dihari Ketiga ini masih ramai, dengan masih banyaknya warga masyarakat yang mengunjungi stand Kodim 1302 Minahasa yang ada di lokasi bazar,” ujar koordinator Media center, Warno Detuage.

Antusias warga juga tampak dalam kegiatan hari ini dimana ada beberapa warga menyampaikan apresiasinya atas banyaknya pengunjung yang hadir.

“Siang ini dua orang wartawan senior yaitu Jefry Kandouw dan Emanuel Budi mengaku sangat terpukau menyaksikan begitu banyaknya pengunjung yang memadati Stand Kodim 1302/Minahasa,” kunci Detuage.

(*/David).

CATEGORIES
Share This