Secara Umum, Pilkada Bolmong dan Sangihe Berjalan Lancar

Cuaca Buruk, 9 TPS di Kecamatan Nusa Tabukan Gagal Mencoblos Hari Ini

SULUTDALY|| Manado- Komisioner KPU Sulut,Dr Ardiles Mewoh mengatakan bawa secara umum proses pemungutan dan perhitungan suara Pilkada di TPS berjalan dengan baik. ” Secara umum pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Bolmong dan Sangihe berjalan baik. Tidak ada hambatan yangg berarti,”kata Dr Ardiles.

Dr Ardiles Mewoh

Dr Ardiles Mewoh

Dikatakan Ardiles, hanya memang di Sangihe terdapat 9 TPS yang harus ditunda pemungutan suara karena logistik yang didistribusi terhalang cuaca buruk. ” Karena alasan cuaca buruk logistik Pilkada terlambat dan 9 TPS harus menunda pencoblosan. Masih direncanakan kapan mereka bisa mencoblos, diupayakan besok dapat dilaksanakan,”jelas Ardiles

Menurutnya, selain itu semua TPS sudah melakanakan pemungutan suara, dan saat ini sudah memasuki tahapan perhitungan suara. Penting bagi masyarakat pemilih di dua kabupaten ini untuk terus mengikuti proses yang sementara berlangsung.

”KPU dalam rangka pelayanan informasi hasil perhitungan suara menyajikan data hasil perolehan suara yg bersifat sementara yg dapat diakses oleh publik pada portal pilkada2017.kpu.go.id/hasil. Pada aplikasi ini publik dapat membaca hasil perolehan suara berbasis C1 dari setiap TPS yg dikirimkan langsung ke KPU. Publik juga dapat mengakses formulir C1 setiap TPS yang juga diupload oleh KPU,”katanya.(Jr)

TAGS
Share This