Satgas TMMD Dan Masyarakat Memindahkan Sisa Agregat Pekerjaan Pengecoran

Satgas TMMD Dan Masyarakat Memindahkan Sisa Agregat Pekerjaan Pengecoran

SULUTDAILY//Pati – Pembangunan jalan betonisasi yang menjadi sasaran pokok pada program TMMD Reguler ke 111 Kodim 0718/Pati memasuki hari ke 25 saat ini pekerjaan pengecoran telah rampung, namun ada beberapa pekerjaan yang masih harus dibenahi salah satunya memindahkan material yang masih ada baik peralatan maupun sisa material agregat yang masih ada. Jum’at (09/7/2021)

Seperti yang nampak terlihat satgas TMMD 111 Kodim Pati dibantu masyarakat memindahkan agregat berupa batu split dan pasir sisa dalam pekerjaan pengecoran ke tempat yang akan dibuat tugu prasasti. Dimana pembuatan tugu prasasti TMMD akan dilaksanakan hari ini oleh satgas TMMD dibantu warga.

Dikatakan oleh Praka Abdul Hamid bahwa hari ini agregat yang tersisa akan dipindahkan bagian pembangunan prasasti TMMD kemudian peralatan yang sudah tidak digunakan lagi akan disimpan kembali dan di inventarisir.

“Pembersihan alat peralatan pengecoran hari ini sudah mulai dibersihkan, termasuk angkong juga sudah dibersihkan dari sisa kotoran semen. Tetapi masih ada beberapa angkong yang tetap digunakan untuk pekerjaan yang masih memerlukan pengangkut berbagai barang material,” ucapnya

CATEGORIES
Share This