Rabat Beton Jalan Program TMMD Reguler 111 TA.2021 Dibuka Secara Terbatas Maksimal Sepeda Motor

Rabat Beton Jalan Program TMMD Reguler 111 TA.2021 Dibuka Secara Terbatas Maksimal Sepeda Motor

SULUTDAILY//Pati – Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD ) Reguler 111 TA.2021 Kodim 0718/Pati di Desa Tamansari, Kecamatan Jaken, Kabupaten Pati, telah berhasil merubah jalan menuju ke lahan persawahan dan juga sebagai jalan penghubung desa menjadi jalan rabat beton. Jalan yang dibangun tersebut menghubungkan antara Desa Tamansari dengan Desa Sumber Arum. Jumat (16/7/2021)

Pagi ini, sasaran fisik utama rabat beton jalan hasil program TMMD Reguler 111 Kodim 0718/Pati yang dikerjakan bersama-sama dengan warga, telah dibuka secara terbatas untuk pejalan kaki dan maksimal kendaraan roda dua.

Sertu Sumarno mengatakan “Jalan yang selesai kita bangun ini merupakan akses penting bagi masyarakat Desa Tamansari dan juga warga Sumber Arum, setelah sehari jalan dibuka sudah terlihat aktifitas warga lalu lalang kendaraan bermotor cukup banyak melintasi jalan ini.”

“Dengan pertimbangan telah mulai keringnya jalan rabat beton yang telah dibangun dan pentingnya akses jalan ini bagi masyarakat Desa Tamansari, maka hari ini jalan yang selesai kita rabat ini dibuka secara terbatas. Kita membatasi hanya pejalan kaki dan kendaraan roda dua yang diijinkan melintasi jalan ini,” pungkasnya.

CATEGORIES
Share This