Produksi Kerajinan Tangan Bhayangkari Minahasa laris Diserbu Pengunjung

Produksi Kerajinan Tangan Bhayangkari Minahasa laris Diserbu Pengunjung


Manado- Sulutdaily.com – Dalam rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkara ke-76,ketua cabang Bhayangkari Minahasa dan anggota turut ambil bagian dalam Lomba UMKM yang diikuti sejumlah polres di wilayah Hukum Polda Sulawesi Utara (Sulut) pada,Kamis (07-07-2022).

Pada giat ini, Ketua Cabang Bhayangkari Minahasa Ny.Melda Bambang Souissa bersama ibu ibu Bhayangkari memamerkan produk dari Minahasa yang berjumlah 42 item.

Produk yang disediakan oleh ibu-ibu Bhayangkari Minahasa antara lain berupa kain Batik, berbagai makanan serta kue basah dan kue kering.

“Saya selaku ketua cabang Bhayangkari Minahasa merasa bangga,bahagia,puas dan senang karena semua ini terjadi akibat kekompakan para ibu-ibu Bhayangkari Minahasa dan tentunya atas campur tangan oleh Sang Pencipta,” ungkapnya.

Lanjutnya, semua akibat sikap kekeluargaan, kekompakan dalam kebersamaan sangat tinggi dan memiliki antusias besar pada kegiatan lomba UMKM dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-76 ini,ujar istri tercinta Kapolsek Minahasa.

Selain itu juga di stand Bhayangkari Minahasa menjual Beras yang harganya sangat terjangkau oleh kalangan masyarakat karena hanya di jual dengan harga Rp 10.000,00 /kg,tutupnya saat di wawancarai oleh sejumlah awak.

Dari pantauan langsung oleh awak media di stand  Bhayangkari Minahasa, hasil kerajinan tangan sendiri dan bahkan bermacam macam kue basah dan kering laris manis di serbu para Pengunjung.

Perlu di ketahui bahwa, Ketua cabang Bhayangkari Minahasa sangat mengapresiasi kepada semua anggotanya yang turut aktif berjibaku menyediakan serta menyelesaikan persiapan yang akan dikut sertakan pada lomba UMKM dalam rangka Hari Bhayangkara Ke- 76.

Vin’s


CATEGORIES
Share This