Perehapan RTLH Milik Sukur Masuk Tahap Pemasangan Genteng

Perehapan RTLH Milik Sukur Masuk Tahap Pemasangan Genteng

SULUTDAILY//Pati – Progres rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) program TMMD Reguler – 111 Kodim 0718/ Pati pemilik Sukur (49), warga di Desa Tamansari Rt 03 Rw 02 ,Kecamatan Jaken, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, memasuki tahap pemasangan genteng. Kamis (24/06/2021).

Tampak anggota Satgas TMMD bersama warga setempat bergotong royong menaikkan dan menata genteng di rumah Sukur Desa Tamansari, yang berukuran 9 x 7 meter, dengan pendanaan dari Program TMMD Reguler Ke – 111, Untuk pengerjaannya, selain dari anggota Satgas TMMD dan warga setempat, juga melibatkan Tim Teknis Bangunan dari Kodim 0718/ Pati dan juga para tukang bangunan setempat.

“Dijelakan Danramil 16/Jaken Kapten Kav Karyadi.S.E, Dengan pemasangan genteng, kedepan pekerjaan akan menjadi lebih cepat lagi karena jika turun hujan, rehab tetap bisa berlanjut dengan aktivitas di dalam rumah, cepatnya pengerjaan rumah tersebut dikarenakan hadirnya masyarakat ditengah-tengah anggota Satgas TMMD, diharapakan pengerjaan rumah Sukur cepat selesai agar bisa segera di tempati,”ujar Kapten Kav Karyadi.S.E.

CATEGORIES
Share This