Panitia TIFF 2022 Gelar Rapat Finalisasi, Caroll – Vonny Ingatkan Maksimalkan Tanggung Jawab

Panitia TIFF 2022 Gelar Rapat Finalisasi, Caroll – Vonny Ingatkan Maksimalkan Tanggung Jawab

SULUTDAILY|| Tomohon – Walikota Tomohon Caroll Joram Azarias Senduk SH didampingi Ketua Umum Panitia Tomohon Internasional Flower Festival (TIFF) Tahun 2022 Vonny J Pangemanan, memimpin Rapat Finalisasi Panitia TIFF 2022, (28/7/2022) di Ruang Rapat Sekretariat Daerah Kota Tomohon.

Kesempatan itu, Walikota Caroll berharap jajaran panitia perlu serius dan fokus terhadap TIFF 2022, sebab iven internasional ini akan membawa nama baik Kota Tomohon. Sehingga tanggung jawab bersama bagi segenap panitia dalam memberikan jaminan bagi tamu mancanegara yang akan hadir, seperti para duta besar negara sahabat, mauoun wisatawan lainnya, walaupun diperhadapkan dengan tugas rutin di perangkat daerah.

“Saya juga menyikapi untuk float kendaraan hias wajib dimaksimalkan, begitu pula dengan penataan pelaksanaan hingga pameran TIFF 2022. Selain itu, persoalan kebersihan menjadi faktor yang wajib diperhatikan pada semua wilayah, mengingat Kota Tomohon kedatangan kunjungan wisatawan. Untuk menjadi daerah wisata, maka kebersihan menjadi faktor utama, apalagi pelaksanaan TIFF untuk kepentingan semua pihak yakni masyarakat, termasuk pemilik dunia usaha,” ujar Caroll.

Sementara, Vonny Pangemanan mengingatkan tanggung jawab semua komponen panitia untuk menjadikan TIFF 2022 sukses besar. “Khusus dalam pelaksanaan carnaval kendaraan hias, perlu diperhatikan penataan acara, hingga panitia yang mengatur hendaknya bekerja maksimal tanpa mengecewakan para undangan, wisatawan, serta masyarakat yang ikut menonton,” kata Pangemanan.

Selain itu, Pangemanan mengingatkan pula kesiapan lokasi pameran, serta menginformasikan pula jika Panitia TIFF 2022 menyiapkan angkutan tradisional bendi gratis bagi masyarakat yang akan mengunjungi lokasi pameran di Stadion Babe Palar, sejak tanggal 9 – 14 Agustus 2022.

Hadir, Sekretaris Daerah Kota Tomohon Edwin Roring SE ME sebagai Ketua Harian Panitia, bersama segenap Panitia TIFF 2022, serta unsur Polres Tomohon. (davyt)

CATEGORIES
Share This