Moment Paskah, GSVL Sumbang Lahan untuk GMIM Bukit Kasih Matuari
SULUTDAILY|| Bitung- Walikota Manado, G.S Vicky Lumentut dan First Lady, Ny Juleyta P.A Runtuwene saat mengikuti perayaan ibadah Jumat Agung memperingati Kematian Yesus Kristus Jumat (18/04/2014) pagi bersama jemaat GMIM Bukit Kasih Matuari Kelurahan Manembo-Nembo Tengah Kecamatan Matuari Kota Bitung.
Pada kesempatan itu, guna membantu dan melebarkan sayap pelayanan warga jemaat di GMIM Bukit Kasih Matuari Manembo-Nembo tersebut, Keluarga Lumentut- Runtuwene, rela dan iklas menghibahkan tanah atau sebuah kapleng dengan luas mencapai 228 meter persegi untuk bisa ditambah menjadi bangunan Rumah Tuhan yang nantinya akan dijadikan tempat ibadah oleh sekitar 98 kepala keluarga dan saat ini memiliki empat kolom tersebut.
Saat peribadatan itu, GSVL didampingi istri tercinta Enci Paula panggilan akrab mantan Ketua Komisi Pelayanan Anak (KPA) Sinode GMIM ini, secara langsung melakukan penanda-tanganan persetujuan hibah sekaligus memberikan sertifikat tanah yang dimiliki dan diterima oleh Ketua BPMJ (Badan Pekerja Majelis Jemaat) GMIM Bukit Kasih Matuari, Pdt Yolanda Lintang Kasenda STh disaksikan ratusan jemaat yang ada.
Saat diberi kesempatan membawakan sambutan dan kesaksian, GSVL mengaku tidak menyangka jika lahan yang dibelinya sejak tahun 1995 saat bertugas di Kota Cakalang Bitung. Pada akhirnya akan bertetangga dengan sebuah gedung peribadatan, yakni gedung Gereja Bukit Kasih Matuari yang diketahui masih sangat membutuhkan lahan untuk memperbesar pelayanan yang ada. Maka tidak salah, jika keluarga saya harus rela dan iklas memberikan tanah yang ada guna Kemuliaan Nama Tuhan nantinya di Manembo-Nembo ini.
“Saya telah sepakat bersama istri, akan dengan tulus menyerahkan tanah itu guna pelebaran pelayanan di GMIM Bukit Kasih Matuari. Tuhan mo marah kalo cuma mo jual kasiang, itu semua juga-kan berasal dari Yang Maha Kuasa Tuhan,” jelas GSVL seraya mengaku bersyukur boleh ambil bagian dalam ibadah Jumat Agung bersama. Sementara itu, Ketua Komisi Pembangunan GMIM Bukit Kasih Matuari Manembo-Nembo, Aldy Geruh menyatakan salut dan sangat berterima kasih atas kepedulian serta pemberian hibah tanah yang dilakukan keluarga Walikota Manado tersebut.
Menurutnya, untuk pengembangan Pembangunan fisik gedung gereja Bukit Kasih Matuari, memang warga jemaat sangat berharap bantuan dan uluran tangan Keluarga Lumentut Runtuwene untuk bisa memberikan tanahnya untuk dijadikan tempat ibadah. Dan semuanya itu akhirnya terjawab, disaat moment Jumat Agung dan menantikan perayaan Paskah warga jemaat Manembo-Nembo bisa mendapat kado istimewa, yakni hibah tanah yang dirasakan cukup membantu guna kelangsungan pelayanan kedepan. “Keluarga Pak Vicky Lumentut, memang keluarga pelayan yang patut ditiru pejabat lainnya. Selain sosok yang rendah hati, Walikota Lumentut juga punya kepedulian dan iman kepercayaan yang tak diragukan lagi. Pantas terpilih jadi Majelis Pertimbangan Sinode GMIM,semoga keluarga Lumentut Runtuwene terus diberkati dan sukses selalu,” kata Geruh.(MedCO)