Medan Tersulit Pembukaan Jalan Di Jarak 4.100 Meter, Berhasil Ditaklukkan
SULUTDAILY||Bitung – Sejatinya, program TNI TMMD dapat membangun dan membangkitkan kebersamaan dan gotong royong, guna membantu percepatan program pemerintah dalam upaya peningkatan kesejahteraan dan pemberdayaan ekonomi masyarakat.
Pelaksanaan program itu, guna mempercepat realisasi Program TMMD ke-105 Kodim 1310/Bitung yang dijadwalkan berakhir pada bulan Agustus mendatang.
Anggota Satgas TMMD ke-105 Kodim 1310/Bitung dan warga Kelurahan Duasudara Kecamatan Ranowulu Kota Bitung, bergotong-royong melaksanakan pembangunan sasaran fisik tanpa mengenal lelah dengan satu tujuan menciptakan kemanunggalan TNI-Rakyat.
Kegitan Program TMMD ke-105 TA 2019 Kodim 1310/Bitung ini selain melakukan pembangunan jalan dan plat duicker, kegiatan sasaran fisik lainnya, juga adalah penimbunan halaman sekolah, pembangunan kantor tiga pilar dan bedah rumah.
Selaku Komandan Satuan Setingkat Kompi (SSK) Satgas TMMD ke-105 Kodim 1310/Bitung Lettu Inf Julen T. Kasiaheng mengatakan, lokasi pembukaan jalan yang hampir selesai, menemukan medan yang terjal, sehingga menyulitkan alat berat untuk mengerjakannya.
“Namun demikian dengan upaya kerja keras tanpa putus asah, walau medan sulit bagaimanapun bisa dilalui dan dikerjakan,” ujar Lettu Inf Julen.
Dengan bantuan alat berat, kita pandu agar menghindari masuk jurang, sehingga diharapkan pembukaan jalan ini berlangsung aman dan lancar, harapnya.