KPU Tomohon Sambut Konsultasi LO Bapaslon Rose

KPU Tomohon Sambut Konsultasi LO Bapaslon Rose

SULUTDAILY|| Tomohon – Komisi Pemilihan Umum (KPU) menerima kunjungan Lassion Officer (LO) Bakal Pasangan Calon Perseorangan Robert Pelealu – Fransiscus Soekirno (RoSe) yang melakukan konsultasi, (13/8/2020) di Kantor KPU Tomohon.

Ketua KPU Tomohon Harryanto Lasut MAP bersama Komisioner KPU Tomohon Robby Golioth ST menerima LO Bakal Paslon Perseorangan pada momentum tersebut.

Diketahui, masa pelaksanaan verifikasi faktual (verfak) dokumen perbaikan dukungan bapaslon perseorangan sementara berlangsung dan akan berakhir pada tanggal 16 Agustus 2020 mendatang. (davyt)

CATEGORIES
Share This