Korban Banjir Molobog Timur Disambangi dan Diberi Bantuan

SULUTDAILY || BOLTIM – Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto, diwakili oleh Wakil Bupati (Wabup) Oskar Manoppo, hari ini menyerahkan sejumlah bantuan terhadap warga dusun I (Satu), Desa Molobog Timur Kecamatan Motongkad, yang terdampak banjir, Kamis (09/09/2021).

Wabup Oskar Manoppo dalam kesempatan tersebut, menyampaikan permohonan maaf Kepala Daerah (Bupati), kepada warga masyarakat Desa tersebut, serta sembari memberi himbauan agar kiranya tetap waspada dengan kondisi cuaca saat ini. Terutama terhadap mereka yang baru terkena bencana.

“Permohonan maaf dari Pak Bupati tidak sempat hadir karena kami berbagi tugas dan saya yang bertugas menyerahkan bantuan hari ini,” terang Oskar.

Wabup Oskar Manoppo Bersama Rombongan Kunjungi Lokasi Rumah Warga Yang Sempat Terendam Banjir.

Selain itu, terlihat pula, Oskar Manoppo sempatkan diri untuk meninjau lokasi rumah warga yang terendam banjir belum lama ini.

Ada pun bantuan yang diberikan olehnya pada ini hari, berupa beras, mie instan, air mineral, minyak kelapa, gula pasir, telur, kopi dan teh. Serta, bantuan pakaian, set seragam anak sekolah, peralatan mandi dan cuci, selimut dan perlengkapan kebutuhan bayi.

Disamping itu, salah seorang warga yang menerima bantuan, Alce Runtuwene, juga mengucapkan rasa syukurnya atas bantuan yang berikan oleh pihak Pemerintah tersebut.

“Kami senang dengan adanya bantuan dari pemerintah hari ini,” ucap Alce.

Kemudian, dari pihak Pemerintah Desa (Pemdes), melalui Sekertaris Desa (Sekdes) setempat, Refly Manoppo, juga mengungkapkan rasa terima kasih mereka kepada pihak Pemkab.

Wabup Oskar Manoppo Bersama Rombongan Saat Kunjungi Lokasi Terjadinya Bencana Banjir, Didesa Molobog Timur Kecamatan Motongkad.

“Atas nama masyarakat Desa Molobog Timur Kami sampaikan terimakasih kepada Pemkab Boltim yang sudah memberikan bantua kepada masyarakat korban banjir di desa kami,” tambah Sekdes Molobog Timur, Refly Manoppo.

Tak hanya itu saja, Oskar Manoppo juga menuturkan, Untuk masalah tanggul pengaman banjir, nantinya akan dilakukan survey dahulu oleh Dinas Pekerjaan Umum (PU).

“Akan dilihat akar masalahnya di mana, supaya solusinya lebih tepat,” tandas Wabup.

Diketahui, pada penyerahan bantuan tersebut, Wabup Oskar Manoppo didampingi oleh Kepala Dinas Sosial Slamet Umbola, Kepala Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Elvis Siagian, Camat Motongkad Abdul Haris Bumulo dan Sekcam Motongkad Irwan Tololiu.

CATEGORIES
TAGS
Share This