Kerjasama Kemenag, Polres Mitra Kembali Gelar Vaksinasi Massal
SULUTDAILY|| Ratahan – Polres Minahasa Tenggara (Mitra) dibawah pimpinan Kapolres AKBP Rudi Hartono dan Wakapolres Kompol Effendi Tubagus, terus membuktikan komitmenya membantu pemerintah dalam penanganan covid19.
Bekerjasama dengan Seksi Urusan Agama Kristen Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Minahasa Tenggara, Selasa (17/5/2022) Polres Mitra kembali melaksanakan kegiatan vaksinasi massal bertempat di BPU Desa Betelen Kecamatan Tombatu.
Hadir langsung dalam kegiatan tersebut Kapolres AKBP Rudi Hartono, Kepala Kantor Kementerian Agama Mitra diwakili Kepala Seksi Urusan Agama Kristen Marlin Nofa Buyung, Wakapolres Kompol Effendi Tubagus, Kapolsek Tombatu Ipda Ronal Hinonaung, PJU Polres serta Hukum Tua Desa Betelen Yens Pauran.
“Selain kegiatan vaksinasi, dilakukan juga penyerahan sembako berupa beras 5 kilogram kepada masyarakat yang mengikuti kegiatan vaksinasi,” ungkap Kapolres AKBP Rudi Hartono melalui Kasie Humas Iptu Nicolaas Tumonggor.
Pihaknya lanjut Tumonggor, mengapresiasi masyarakat setempat yang begitu antusias dan memiliki kesadaran yang tinggi dalam mengikuti vaksinasi baik dosis 1, 2 dan dosis 3 atau booster.
“Apa yang kita lakukan saat ini semata-mata demi kebaikan bersama. Oleh karena itu, kami (Polres Mitra, red) menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang sudah memberi diri divaksin, secara khusus kepada pemerintah desa Betelen yang sudah mendukung suksesnya vaksinasi massal saat ini,” tukasnya. (***)