Kasub Afry  Berikan Materi Keprotokolan kepada Peserta Utu Keke 2019

Kasub Afry Berikan Materi Keprotokolan kepada Peserta Utu Keke 2019

SULUTDAILY|| Minut- Bagian Humas dan Protokol memberi materi tentang Keprotokolan, yang mengacu pada UU Nomor 9 Tahun 2010 tentang Keprotokolan kepada 26 peserta Pemilihan Keke – Utu Minahasa Utara Tahun 2019 di Ruang Maumbi Hotel Sutan Raja, Jumat (15 /11/ 2019).

Kabag Humas Dan Protokol Chresto F Palandi, SSTP MSi diwakili Kasubag Protokol Afry Malingkonor SAP saat memberikan pembekalan dan materi keprotokolan di respons positif oleh peserta Utu dan Keke 2019.

Menurut Afry Malingkonor, keprotokolan penting diketahui oleh siapa saja, termasuk peserta seleksi Utu Keke Minut, karena bidang tugasnya kompleks melingkupi penataan tata ruang maupun tata tempat, tata upacara, tata busana sehingga acara dan kegiatan berlangsung baik, rapi dan sukses serta tertib tidak kacau.

“Intinya, fungsi protokol adalah merencanakan, mengorganisasikan, menggerakan, mengawasi, mengkoordinasikan suatu kegiatan, sehingga semua berjalan baik sesuai rencana,” kata Afry.

Usai pemberian materi, dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan foto bersama.(**)

CATEGORIES
TAGS
Share This