Kaligis Hadiri Paripurna DPRD Tomohon, Pembahasan KUA/PPAS APBD Tahun 2025

Kaligis Hadiri Paripurna DPRD Tomohon, Pembahasan KUA/PPAS APBD Tahun 2025

SULUTDAILY|| Tomohon – Penjabat Sementara (Pjs) Walikota Tomohon Ir Fereydy Kaligis MAP menghadiri Rapat Paripurna Penandatanganan Nota Kesepakatan Kebijakan Umum (KUA) serta Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD Kota Tomohon Tahun anggaran 2025, (16/11/2024) di Ruang Rapat DPRD Kota Tomohon.

Kaligis menyatakan atas nama Pemerintah Kota Tomohon memberikan apresiasi dan terima kasih pada Anggota DPRD Kota Tomohon, secara khusus kepada Badan Anggaran Pembahasan Pemerintah terkait KUA PPAS Tahun Anggaran 2025.

“Sebagaimana yang telah dibahas dan disepakati bersama, Pemerintah Kota Tomohon telah menargetkan kebijakan pendapatan dan belanja daerah sebesar 717.674.202.841,00,- (tujuh ratus tujuh belas milyar enam ratus tujuh puluh empat juta dua ratus dua ribu delapan ratus empat puluh satu rupiah), dengan rincian sebagai berikut,” ujar Kaligis.

Hadir, Ketua DPRD Kota Tomohon Ferdinand Mono Turang SSos, Sekretaris Daerah Kota Tomohon Edwin Roring SE ME bersama jajaran Pemerintah Kota Tomohon. (davyt)

CATEGORIES
Share This