Dihadapan Kandouw dan Tamuntuan, Walikota Eman: PKH Pemutus Rantai Kemiskinan

Dihadapan Kandouw dan Tamuntuan, Walikota Eman: PKH Pemutus Rantai Kemiskinan

SULUTDAILY|| Tomohon – Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak CA menghadiri Family Gathering dan Wisuda Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Graduasi Mandiri Program Keluarga Harapan (PKH) Tahun 2019, (17/9/2019) di GOR Babe Palar Tomohon.

Kegiatan yang dihadiri Wakil Gubernur Sulawesi Utara Drs.l Steven O Kandouw, Ketua Tim Penggerak PKK Sulawesi Utara Ir Rita Dondokambey-Tamuntuan, Ketua Dharma Wanita Sulawesi Utara Ivone Silangen-Lombok, Kadis Sosial Sulawesi Utara Dr Rinny Tamuntuan, jajaran Pemerintah Kota Tomohon.

Walikota Tomohon mengatakan Program Keluarga Harapan (PKH) adalah pemberian bantuan uang non-tunai kepada keluarga penerima manfaat berdasarkan ketentuan dan persyaratan yang telah ditetapkan.

“Tujuan PKH untuk mengurangi angka dan memutuskan rantai kemiskinan, meningkatkan kualitas sumber daya manusia, serta mengubah perilaku yang kurang mendukung peningkatan kesejahteraan dari kelompok paling miskin,” kata Eman. (davyt)

CATEGORIES
Share This